Fotografer - fotografer wanita terbaik dalam sejarah dunia

Fotografi adalah dunia yang tidak asing untuk saya. Saya memulai belajar fotografi di bangku kuliah pada usia 19 tahun tepatnya. Namun beberapa tahun lalu saya tidak lagi aktif berfoto karena suatu alasan pribadi hehe,, menangkap moment dengan teknik yang pas adalah fotografi yang sesungguhnya, kayak ungkapan right time,right people..seperti itu juga mengabadikan sesuatu baik itu model,landscape,human interest,subject atau apapun. misalnya moment dapat namun teknik ga bagus,nama lainnya useless.:))

tulisan saya ini terinspirasi bacaan bagus yang saya baca beberapa waktu lalu, Women Photographers at National Geography judulnya oleh cathy newman , 


berikut adalah fotografer - fotografer wanita yang ternama di seluruh dunia, meliputi fotografer portrait ternama, fotografer fashion,fotografer landscape,ataupun fotografer dokumentasi,akan saya rangkum dalam 10 list fotografer pilihan yang ternama sepanjang masa ya, emansipasi memang diperlukan buktinya kaum wanita mulai menilik dunia fotografi yang pada jaman baheula dulu didominasi oleh kaum pria, dan well, hasilnya memuaskan, ni tulisan saya brarti bentuk dari pemikiran feminist saya ?( tidak mau kalah dengan agatha cristie) he..he..


1. Julia Margaret Cameron (11 June 1815 – 26 January 1879)


seorang fotografer wanita berkebangsaan inggris dan salah satu fotografer wanita ternama di abad ke 19.
Julia memulai perjalanan fotografi nya diusia 48 tahun (telat banget ya) dan menjalani kegiatan fotografinya selama 8 tahun saja ,sodara-sodara... berawal dari hadiah kamera pada ulang tahunnya julia memulai perjalanan fotografinya yang banyak memotret gambar-gambar portrait tokoh - tokoh terkenal di bidang sastra dan religius pada masanya. beberapa potretan julia yang sangat terkenal meliputi kaum ternama dari era victoria seperti carles darwin Alfred Lord Tennyson dan George Frederic Watts
Julia cenderung menggunakan soft fokus  dan berusaha untuk membuat foto-fotonya terlihat seperti meniru minyak kontemporer.  Karya-karya nya sangat terkenal di abad 19.
berikut contoh portfolio julia :




2. Diane Arbus (March 14, 1923 – July 26, 1971)



Diane adalah seorang fotografer asal amerika serikat yang berbeda dengan fotografer lainnya. Diane Arbus terkenal dengan tampilan foto yang menampilkan  orang - orang yang tersisih dalam  masyarakat. diane sangat menyukai memotret  orang-orang yang dikategorikan sebagai karakter yang berbeda,  bukan dari masyarakat "normal" pada umumnya dengan konsekuensi beberapa karya fotonya tidak menarik untuk disimak oleh kaum kebanyakan.

Dia dibesarkan di sebuah keluarga kaya di New York, dan segera setelah menikah diane mendirikan sebuah bisnis fotografi dengan suaminya Alan Arbus. Tapi itu tidak lama sebelum ia mulai bosan fotografi komersial dan tertarik pada bidang yang sangat dia gemari yaitu memotret sesuatu yang unik.

Diane mengambil potret orang-orang yang berbeda seperti kaum transgender, orang-orang dengan badan yang pendek, kaum nudis dan orang-orang berbadan raksasa, jenis orang-orang yang tidak dipandang normal di masyarakat pada umumnya. 
Tragisnya, diane Arbus membunuh dirinya sendiri pada tahun 1971.Pada tahun 1972, setahun setelah dia melakukan bunuh diri, Arbus menjadi fotografer Amerika pertama dengan foto-foto yang ditampilkan pertama kali di Venice Biennale.  Jutaan orang melihat pameran karyanya di 1972-1979. pada tahun 2006., kisah hidup diane ditampilkan dalam sebuah film dengan judul Fur, yang dibintangi oleh Nicole Kidman yang berperan sebagai diane  arbus.

portfolio milik diane :




3.Margaret Bourke-White (June 14, 1904 – August 27, 1971)


Margaret Bourke white adalah salah satu fotografer wanita Amerika serikat paling terkenal sepanjang masa dan membantu membuka pintu bagi perempuan lainnya untuk bekerja dalam konteks fotografer yang dahulu didominasi oleh kaum pria

Margareth tertarik pada hal-hal yang bersifat skala besar. Dari mesin besar industri Soviet - dimana dia adalah fotografer Barat pertama yang diizinkan untuk memotret - pada konflik global Perang Dunia II - di mana ia menjadi koresponden perang pertama perempuan.

Foto-foto nya yang briliian membuat ia mendapat julukan "Maggie indestructable". Salah satu foto miliknya yang paling terkenal yaitu gambar Mahatma Gandhi, yang diambil pada masa Pemisahan, yang duduk menyilangkan kaki di samping roda berputar yang terkenal itu.

portfolio Margareth




4. Mary Ellen Mark (born March 20, 1940)

Mary adalah seorang fotografer amerika yang terkenal karena foto jurnalistik nya, portrait, dan fotografi iklan. Mary menerbitkan dan memamerkan 16 buah karyanya di galeri dan museum di seluruh dunia. Dia telah menerima berbagai penghargaan, termasuk 3 kali  Penghargaan Jurnalisme Robert F.
Kennedy dan tiga beasiswa dari National Endowment untuk Arts.Mary Ellen Mark telah menghabiskan banyak waktu karirnya di set film seperti Apocalypse Now dan One Flew over Cuckoo Nest. Tapi dia menjadi salah satu fotografer wanita paling terkenal terutama melalui hasil potertnya yang kebanyakan mengambil gambar orang-orang pinggiran .

mary bahkan terjun langsung di sekitar  orang-orang tunawisma, pelacur dan pecandu narkoba, mengabadikan kehidupan mereka dan memberi mereka ekspresi. Mary Ellen Mark berambisi untuk setidaknya membuktikan eksistensi kaum minoritas tersebut melalui fotografi.



5. Martine Barrat 

Martine adalah fotografer berkebangsaan prancis yang merupakan salah satu fotografer wanita terkenal di dunia dan memiliki pemikiran berbeda terhadap objek fotonya. foto-foto martine sebagian besar adalah bercerita tentang masyarakat kulit hitam Amerika dari Harlem dan Bronx Selatan, New York.

Barrat tidak hanya memotret tempat tersebut namun barrat juga memutuskan untuk tinggal ditempat masyarakat kulit hitam itu. Barrat lahir di Aljazair dan kemudian dibesarkan di Paris. namun karir fotografi nya benar-benar dimulai ketika dia pindah untuk tinggal di New York. Dia menjadi bagian dari masyarakat Harlem dan Bronx Selatan dan fotografi adalah dunianya.

Martine Barrat menerbitkan sebuah buku yang luar biasa berjudul 'Do or Die'. 





6.Lauren Greenfield 

Lauren merupakan salah satu fotografer paling berdedikasi pada era saat ini. Karyanya mengeksplorasi pada wanita muda, yang berasal dari Hollywood dan budaya selebriti pada umumnya, untuk menunjukkan 'kesempurnaan' tubuh.

Greenfield mulai bekerja untuk National Geographic setelah lulus dari Harvard, dan sejak itu telah menerbitkan 3 buah buku yang berpengaruh yaitu : Culture Girl, Fast Forward, dan Thin. karyanya ini mengeksplorasi tentang  tema  harga diri kaum muda, mitos Hollywood, aspirasi remaja dan topik anoreksia.Greenfield juga telah menghasilkan film dokumenter yang sukses, kids and money.

portfolio Lauren



7. Dorothea Lange (May 26, 1895 – October 11, 1965) 



Dorothea merupakan salah satu fotografer dokumentasi yang sangat terkenal dimasanya dan berpengaruh di Amerika. subyek dan karakter karyanya sering menggambarkan foto-foto kasih sayang terhadap orang lain yang mengalami penderitaan, dan pengamatan mendalam terhadap penderitaan mereka. 

Dorothea mengabadikan efek tragis tahun 1930-an, khususnya pada kehidupan pekerja migran yang dieksploitasi di California. foto yang paling terkenal dalam waktunya adalah "Mother Migrain". Hal ini menunjukkan seorang wanita yang menarik dan terlihat bermartabat, jelas dalam kondisi sangat sulit, dengan dua anaknya menutupi kedua sisinya. Ini adalah gambaran yang sangat kuat yang telah menjadi simbol ikon kaum ibu. 

portfolio :





Comments

Popular Posts